Terwujudnya ketahanan dan kemandirian energi serta peningkatan nilai tambah energi dan mineral yang berwawasan Iingkungan untuk memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi kemakmuran rakyat.
- Meningkatkan keamanan pasokan energi dan mineral dalam negeri.
- Meningkatkan aksesibilitas masyarakat terhadap energi, mineral dan informasi geologi.
- Mendorong keekonomian harga energi dan mineral dengan mempertimbangkan kemampuan ekonomi masyarakat
- Mendorong peningkatan kemampuan dalam negeri dalam pengelolaan energi, mineral dan kegeologian.
- Meningkatkan nilai tambah energi dan mineral.
- Meningkatkan pembinaan, pengelolaan dan pengendalian kegiatan usaha energi dan mineral secara berdaya guna, berhasil guna, berdaya saing, berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.
- Meningkatkan kemampuan kelibangan dan kediklatan ESDM
- Meningkatkan kualitas SDM dan ESDM
- Melaksanakan good governance
Membantu Presiden dalam menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan di bidang energi dan sumber daya mineral.
- Perumusan kebijakan nasional, kebijakan pelaksanaan dan kebijakan teknis di bidang energi dan sumber daya mineral;
- Pelaksanaan urusan emerintahan di bidang energi dan sumber daya mineral;
- Pengelolaan barang milik/kekayaan negara yang menjadi tanggung jawab Departemen;
- Pengawasan atas pelaksanaan tugas Departemen
- Penyampaian laporan hasil evaluasi, saran dan pertimbangan di bidang tugas dan fungsi Departemen kepada Presiden.
Download Logo Kabupaten, Wallpaper, Kaligrafi, Contoh Surat ada disini
No comments:
Post a Comment