Wednesday, November 16, 2011

"Terima Kasih Indonesia" Itu Berwujud Diskon BlackBerry

Co-Chief Executive Officer RIM Jim Balsillie meluncurkan dua seri Blackberry perdana di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Research in Motion (RIM) selaku produsen BlackBerry akan memberikan potongan harga (diskon) sebesar 50 persen untuk pembeli handset BlackBerry. Diskon tersebut diberikan karena dua seri BlackBerry, Bold 9790 dan Curve 9380, diluncurkan pertama kali di Indonesia untuk pasaran dunia.

Managing Director RIM Indonesia Rohilesh Singh menjelaskan diskon tersebut sebagai ungkapan rasa terima kasih BlackBerry kepada masyarakat Indonesia karena telah menjadi salah satu dari tiga negara penjual BlackBerry terbesar di Asia Tenggara. Selain itu, pertumbuhan pelanggan BlackBerry di Indonesia meningkat 10 kali lipat dalam waktu 24 bulan.

"Kami akan memberikan diskon 50 persen hanya pada 1.000 pembeli pertama di Indonesia," ujar Rohilesh selepas peluncuran BlackBerry terbaru di Jakarta, Selasa (15/11/2011).

Pemberian diskon tersebut akan berlangsung selama tiga hari di Jakarta, yaitu pada 26, 27 dan 28 November 2011. Mengenai mekanisme pembelian, pihak BlackBerry akan mengumumkan selanjutnya.

Dalam siaran persnya, RIM mematok harga BlackBerry Bold 9790 sebesar Rp 4.599.000. Namun untuk harga BlackBerry Curve 9380, belum ada pernyataan resmi apapun.

Rencananya, dua seri terbaru BlackBerry ini akan tersedia di pasar mulai 25 November 2011. Khusus di Jakarta, akan ada acara peluncuran bagi konsumen pada 25 November 2011 di lobi selatan Pacific Place Shopping Mall Jakarta Selatan.

Kemudian, BlackBerry akan bisa didapatkan mulai 26 November 2011 di distributor resmi yaitu PT Teletama Artha Mandiri, PT Comtech Celluler dan PT Selular Media Infotama. 

No comments:

Post a Comment